Senin, 27 Agustus 2018

Membuat Akun Baru Gmail

Sumber: lifewire.com

Selamat datang warga online...

Pada kesempatan kali ini Story Internet akan membagikan tutorial atau cara membuat Akun Gmail. Gmail adalah layanan surat elektronik berbasis web yang di sediakan oleh Google. Untuk mendaftar akun baru Gmail, pertama kita harus membuat terlebih dahulu Akun Google. Akun Google anda nanti dapat digunakan untuk mengakses produk Google lainnya seperti YouTube, Google Play, dan Google Drive. 


Pada dewasa ini penggunaan Akun Google menjadi sangat penting terutama bagi para pengguna Smartphone. Karena kebanyakan aplikasi menggunakan Akun Google sebagai persayaratan untuk menggunakan aplikasi mereka. **alternatif lain biasanya menggunakan akun Facebook**

Setehalah pembukan di atas berikut langkah-langkah pembuatan Akun Google:

1. Buka Halaman Pembuatan Akun Google. Seperti tampilan di bawah.

Gambar 1: Tampilan halaman pembuatan Akun Google
2. Isi form yang di sediakan. Seperti, Nama Depan, Nama Belakang, Nama Pengguna dan Kata Sandi yang di inginkan. Sedikit saran untuk kata sandi hindari penggunaan nama lahir karena akun kita nanti akan mudah di curi. Atau bila tetep ingin menggunakan tanggal lahir sebagai kata ganti. Gunakan kata sandi yang terdiri dari angka dan hurup. Seperti, bandung1933, 15september. Setelah selesai klik pada tautan Berikutnya.

Gambar 2: Klik tautan "Berikutnya" setelah selesai memasukan data.

3. Masukan nomer telepon kita, juga isi keterangan pada tanggal lahir anda. Jika anda memiliki alamat email lain silahkan gunakan sebagai alternatif pemulihan bila sewaktu-waktu kita lupa kata sandi akun kita. Bila data yang telah di isikan tepat, klik tautan Berikutnya.

Gambar 3: Isi nomor telepon dan tanggal lahir di form yang di sediakan.

4. Setelah itu, kita akan dibawa pada halaman berikutnya untuk Verivikasi nomer telepon. Kita bisa menskip langkah ini. Dengan cara mengklik link "Jangan Sekarang". Tapi menurut penulis pribadi lebih baik kita melakukan verivikasi nomer telepon kali ini. Kecuali ada kendala seperti lamanya pemgiriman kode verivikasi dari Google sendiri.

Gambar 4: Verifikasi nomer telepon.
5. Masukan kode Verifikasi yang dikirim melalui SMS dan klik tautan Verivikasi.

Gambar 5: Masukan kode verifikasi yang dikirim melalui SMS.

6. Setelah itu klik Ya, Saya setujui pada bagian Persyaratan Pengguna. Selesai. Akun Google anda telah berhasil di buat dan bisa di gunakan untuk melakukan pengiriman email di Gmail.

***

Bila ada bagian yang tidak di mengerti atau memiliki pertanyaan lainya. Bisa langsung mengghubungi admin melalui Kontak. Atau meninggalkan pertanyaan di kolom komentar. Terimakasih telah membaca artikel Membuat Akun Baru Gmail ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar